Perfume Mengumumkan Tur Nasional dan Perilisan Single Terbaru

Perfume telah mengumumkan bahwa mereka akan menggelar arena tur bertajuk “Perfume 5th Tour 2014: Gurun Gurun” mulai Agustus mendatang. Mereka juga akan merilis single baru (masih belum ada judul) pada musim panas.

Berita ini diumumkan pada 29 April melalui Ustream setelah penampilan mereka pada acara langsung “FM802 25th ANNIVERSARY 802GO! SPECIAL LIVE -REQUESTAGE 12-” di Osaka. Ini akan menjadi tur arena pertama mereka setelah tur pada tahun 2012 berjudul “Kirin Chuuhai Hyouketsu Presents Perfume 3rd Tour: JPN”.

Tur arena mendatang ini akan dimulai pada 1 dan 2 Agustus di Hiroshima Green Arena dengan total 14 pertunjukan di 7 lokasi. Puncaknya adalah penampilan langsung selama 4 hari di Yoyogi National Gymnasium.

Untuk single terbaru mereka, detail selanjutnya akan diberitahukan lebih lanjut.

[divider] [Perfume 5th Tour 2014: Gurun Gurun]

Jumat, 1 Agustus – Hiroshima Green Arena (Hiroshima)
Sabtu, 2 Agustus – Hiroshima Green Arena (Hiroshima)
Sabtu, 9 Agustus – Marine Messe Fukuoka (Fukuoka)
Minggu, 10 Agustus – Marine Messe Fukuoka (Fukuoka)
Selasa, 19 Agustus – Osaka-jo Hall (Osaka)
Rabu, 20 Agustus – Osaka-jo Hall (Osaka)
Sabtu, 30 Agustus – Makomanai Sekisui Heim Ice Arena (Hokkaido)
Jumat, 5 September – Nippon Gaishi Hall (Aichi)
Sabtu, 6 September – Nippon Gaishi Hall (Aichi)
Sabtu, 13 September – Sekisui Heim Super Arena (Miyagi)
Rabu, 17 September – Yoyogi National Gymnasium (Tokyo)
Kamis, 18 September – Yoyogi National Gymnasium (Tokyo)
Sabtu, 20 September – Yoyogi National Gymnasium (Tokyo)
Minggu, 21 September – Yoyogi National Gymnasium (Tokyo)

 

Source: tokyohive