28 Juli kemarin, Takahiro Nishijima (Nissy) dari AAA menggungah postingan berisi ungkapan terima kasihnya kepada atlet Aiko Sugihara. Nissy memberikan pesan video kepada Aiko, yang mengaku sebagai penggemar beratnya. Moment itu menjadi perbincangan hangat  saat ditayangkan di  segmen acara news zero milik Fuji TV pada tanggal 20 Juli lalu.

Aiko Sugihara adalah atlet senam muda yang juga berpartisipasi di Olimpiade Tokyo 2020, ia menggunakan lagu Nissy yang berjudul NA untuk salah satu penampilannya. Aiko juga secara khusus meminta Kazuki dari s**t kingz yang sering bekerja sama dengan Nissy untuk membuatkan koreografi untuknya.

Dalam postingannya, Nissy menuliskan “Lagu ini merupakan lagu yang proses pembuatannya cukup lama. Mungkin dari proses rekaman sampai sempurna terdapat jarak hampir satu tahun,

Nissy juga menjelaskan kalau lagu ini berisi pesan untuk menikmati hidup dengan bernyanyi. Kamu tidak perlu terlalu banyak khawatir ketika ingin mengambil resiko. Lakukanlah, karena itu akan jadi bagian dari pengalaman hidup untuk di masa yang akan datang.

Ia melanjutkan kalau dipilihnya lagu miliknya oleh seorang atlet olimpiade yang mewakili Jepang merupakan hal yang besar baginya. Nissy menutup postinganya dengan mengucapkan terima kasih kepada Aiko Sugihara.

 

 

 

Source : Oricon