Barang bukti yang disita oleh pihak kepolisian dari rumah pelaku
Gambar: The Mainichi Shimbun

Berdasarkan berita yang dimuat di The Mainichi Shimbun pada Sabtu (18/1) kemarin, pihak kepolisian di daerah Inashiki, Ibaraki menangkap seorang pria berusia 39 tahun yang telah memodifikasi dan menjual berhala character figure dari serial Love Live! secara ilegal. Pria tersebut merupakan penduduk Yachiyo, Chiba dan menyebut dirinya sebagai anggota dari sebuah industri penjualan. Tersangka pun mengakui tuduhan tersebut dan mengatakan bahwa hasil penjualan dari figure tersebut dipergunakan untuk menutupi biaya hidupnya.

Modifikasi figure “Nico Yazawa” dan “Dajeeling”

Pria tersebut memodifikasi figure dari Nico Yazawa (Love Live!) dengan mengambil kepalanya dan menempelkan kepala tersebut di figure lain, yaitu figure dari Dajeeling (Girls und Panzer) dan kemudian menjual hasil modifikasinya tersebut secara ilegal di situs lelang sekitar 6 September 2018 silam. Dilaporkan bahwa harganya mencapai 3.000 yen (sekitar 390ribu Rupiah -kurs 130- red.).

Berdasarkan keterangan pihak kepolisian, mereka menemukan pria tersebut melalui “patroli dunia maya” pada musim gugur tahun lalu. Kemudian pihak berwenangpun menangkapnya. Pihak kepolisian juga menyita sekitar 1.000 buah character figure yang ditemukan di rumah pria tersebut. Menurut pihak kepolisian, pria tersebut menjual figure yang telah ia modifikasi dengan harga sekitar 1.000 yen hingga 15.000 yen.

Waaah, hati-hati tuh buat kalian yang modif figure-figure Jepang jadi hal yang negatif. Meskipun kita sudah beli dan barang jadi milik kita, tapi lisensi merk di figure tersebut masih ada lho~!

Dan masa beli yang bajakan siih, mending beli yang original di www.dondonshop.tokyo 😉