Jika sebelumnya boyband asal Jepang bernama Arashi yang merilis video konser mereka ke Youtube, kini giliran band ONE OK ROCK yang akan segera merilis video konser mereka. Tidak hanya satu, mereka bahkan akan merilis sebanyak 6 video konser mereka yang akan tayang di Youtube nanti. Melalui laman resminya, mereka merilis detail ke-6 konser yang akan dirilis beserta waktu rilis dan link video tersebut:

  • ONE OK ROCK 2014 “Mighty Long Fall at Yokohama Stadium”

Jumat, 17 April – 21:00 wib, URL: https://youtu.be/QKYu_Z2XJys

  • ONE OK ROCK with Orchestra Japan Tour 2018

Sabtu, 25 April – 21:00 wib, URL: https://youtu.be/RIZVKfqX-cI

  • ONE OK ROCK 2015 “35xxxv” Japan Tour

Rabu, 29 April – 21:00 wib, URL: https://youtu.be/G7vB9WgJEMU

  • ONE OK ROCK 2017 “Ambitions” Japan Tour

Kamis, 14 Mei – 21:00 wib, URL: https://youtu.be/QVgyDQWHVcU

  • ONE OK ROCK 2016 Special Live in Nagisaen

Sabtu, 23 Mei – 21:00 wib, URL: https://youtu.be/ENa0KVvVQa4

  • ONE OKE ROCK 2018 Ambition Japan Dome Tour

Minggu, 31 Mei – 21:00 wib, URL: https://youtu.be/9e37nEMzWqY

Video tersebut hanya akan tayang di Youtube Premier dan selama 2 bulan saja, itu berarti seluruh video tersebut hanya bisa dinikmati sampai bulan Juni – Juli saja. Nantinya video tersebut tidak akan disimpan di akun Youtube mereka, jadi jangan lupa untuk dicatat tanggalnya supaya tidak kelewatan J-Friends~.

Source: So Japan