center ske48

Pada tanggal 2 November, SKE48 menggelar acara ‘SKE48 Request Hour Set List Best 242 2014‘ di Nagoya Congress Center di mana mereka juga mengumumkan anggota Senbatsu untuk single baru “12-Gatsu no Kangaroo” mereka yang akan dirilis pada tanggal 10 Desember. Untuk pertama kalinya, double Matsui, Matsui Jurina dan Matsui Rena, tidak berada di posisi center. dan digantikan oleh, anggota generasi ke-6 Kitagawa Ryoha (16) dan anggota generasi ke-5 Miyamae Ami (17) yang akan berada pada posisi center dalam single mendatang.

Sejak single pertama “Tsuyoki Mono yo” sampai dengan 15 single mereka, posisi center di isi oleh Jurina sendiri atau double matsui. Mengenai perubahan pada center, Jurina menyatakan, “Saya sangat senang bahwa ada kehadiran baru untuk menarik pamor SKE48. Saya ingin melakukan yang terbaik untuk mendukung kedua tanpa kalah dari mereka.” Rena juga mengatakan, “Perubahan sangatlah penting. Sementara mendukung keduanya, saya ingin menciptakan sebuah lingkungan di mana mereka dapat membawa mengeluarkan kemampuan individu mereka.

Pada event tersebut juga, 22 anggota Senbatsu menampilakn “12-Gatsu no Kangaroo” untuk pertama kalinya. Sebagai center baru, Kitagawa berkomentar, “Saya harus menahan air mata saya karena kita berada di panggung. Aku sangat cemas, tetapi dengan dukungan dari Jurina-san dan Rena-san, saya mampu untuk bersantai dan berdiri di atas panggung .” Miyamae berkomentar, “Ketika saya mendengar bahwa saya akan menjadi center, pada awalnya saya pikir itu adalah kejutan dan itu tidak tampak nyata, tetapi bernyanyi di depan fans, saya sangat merasa bahwa itu mulai hari ini. Sejak senbatsu pertama saya, saya khawatir tentang reaksi para fans, tapi terdengar teriakan penyemangat, jadi saya sangat lega. “

[SKE48 16th single “12-gatsu no Kangaroo” senbatsu members]

Azuma Rion / Oya Masana / Kitagawa Ryoha / Futamura Haruka / Matsui Jurina / Miyazawa Sae (concurrent with SNH) / Miyamae Ami (first) / Yamauchi Suzuran (first) / Watanabe Miyuki (concurrent with NMB) / Oba Mina / Soda Sarina (first) / Takayanagi Akane (concurrent with NMB) / Furukawa Airi / Furuhata Nao (concurrent with AKB) / Yamada Nana (concurrent with NMB) / Iwanaga Tsugumi / Kimoto Kanon (concurrent with HKT) / Sato Sumire / Shibata Aya / Suda Akari / Tani Marika (first) / Matsui Rena

 

Source: Tokyohive