Jika kalian sudah akrab dengan film karya sutradara nyentrik Noboru Iguchi (The Machine Girl, RoboGeisha, Karate-Robo Zaborgar, Dead Sushi) tentu kalian sudah terbiasa dengan film beliau yang aneh, nyeleneh, kurang bisa diterima akal sehat tapi selalu terasa bumbu keunikan “Jepang”-nya. Kembali kita disuguhkan film beliau yang berjudul ” Nuigulumar Z”.
Poster official dan trailer untuk film yang bergenre tokusatsu ini sudah terungkap di media. Ini juga film pertama yang dibintangi oleh Shoko Nakagawa a.k.a Shokotan dan akan tayang di Jepang tanggal 25 Januari 2014. Film ini mengambil cerita berdasarkan lagu “Tatakae! Nuigulumar!” dari band rock tokusatsu Jepang yang dikepalai oleh Kenji Ohtsuki yang mana juga vokalis dari Kinniku Shoujotai. Ohtsuki sudah terkenal di kalangan J-Otaku sebagai komposer soundtrack anime Sayonara Zetsubou Sensei.
Kazuya Tsurumaki (Evangelion) dan Shigeto Koyama (Eureka Seven, HEROMAN) ikut mengambil bagian sebagai character designers.