Musashi 2

Bagi yang berencana liburan ke daerah Prefektur Yamaguchi, jangan lupa ke daerah Iwakuni, kota yang tidak terlalu besar di prefektur tersebut. Jalan-jalan sambil menikmati pemandangan indah di daerah sungai Nishiki, kalian bisa menemukan kedai es krim.

Nama kedai es krim tersebut adalah Musashi. Kedai es krim ini menawarkan 140 jenis es krim lho JFriends! Banyak banget ya! Selain menawarkan rasa standar es krim seperti rasa coklat, strawberry, dan vanilla, kalian harus mencoba varian lain yang unik. Seperti rasa anggur, kiwi, yuzu (salah satu buah dari Jepang dengan rasa asam), kayu manis, teh susu, coklat blueberry, dan roasted green tea.

Musashi 3

Mulai dari 250 sampai 350 yen (30ribu – 40ribuan rupiah), es krim Musashi sudah bisa kalian nikmati.

Ada juga nih Es krim yang ditaburi mie kering, dipatok dengan harga 350 yen (sekitar 42ribu rupiah). Kalian bisa menikmati es krim dengan rasa vanilla ditabur mie ramen kering yang asin. Wah gak kebayang rasa vanilla ditambah dengan rasa asin/gurih dari mie ramen yang kering. Hhhmm~

Ramen Ice Cream

Yang mau coba, cukup datang ke Musashi, Yamaguchi-ken, Iwakuni-shi, Yokoyama 2-1-23. Buka dari pukul 9 pagi – 6 sore (untuk musim panas buka dari jam 9 pagi – 8 malam) waktu setempat.

 

source : rocketnews24