Member SKE48 Team S Niidoi Sayaka dan member Kenkyuusei Kitahara Yuna telah mengumumkan kelulusannya untuk fokus belajar. Pengumuman ini diumumkan melalui website resmi SKE48 pada tanggal 22 November.
Perform stage terakhir untuk Niidoi tanggal 30 November, lalu ia mengenangnya “Sudah 2 tahun yang singkat sejak saya menjadi member SKE48, tapi hari-hari itu semua tidak akan pernah datang lagi, dan saya juga mendapatkan banyak pengalaman berharga. Saya belum bisa apa-apa saya bergabung dengan SKE48. Saya selalu ragu-ragu dan khawatir. Tapi tetap saja, entah bagaimana saya ingin bergerak maju.”
Dia juga mengungkapkan rasa terima kasihnya, “Saya suka menari, saya suka berada di atas panggung. Secara keseluruhan, saya suka SKE48, dan fans yang selalu mendukung saya. Saya bisa sejauh ini karena dukungan hangat dari kalian dan juga kata-kata penyemangatnya.” Dia melanjutkan, “Tidak banyak waktu yang tersisa, tapi saya akan melakukan yang terbaik dengan perasaan saya ini, jadi dukung saya terus ya.. terima kasih!”
Di sisi lain, Kitahara telah lulus dari grup pada 22 November. Pertama dia meminta maaf, “Saya minta maaf atas pengumuman tiba-tiba ini, dan bahwa saya melaporkan hal ini melalui surat bukan keluar dari mulut saya sendiri.” Dia menjelaskan, “Di masa depan, impian saya adalah pergi ke perguruan tinggi dan mempelajari psikologi, dan akhirnya belajar di luar negeri. Dalam rangka untuk membuat mimpi-mimpi saya menjadi kenyataan, kemampuan akademik diperlukan. Ini akan sulit jika dilakukan keduanya yaitu belajar dan kegiatan saya di SKE48. ”
Dia menambahkan, “Saya tidak cukup terampil untuk mengelola belajar saya dengan kegiatan saya di SKE48. Saya tidak ingin keduanya menjadi setengah-setengah. Akibatnya, saya memilih belajar saya.” Akhirnya, dia berkata, “Hal-hal yang saya tidak mampu untuk menyelesaikannya, saya akan menyerahkannya kepada anggota generasi ke-6 yang saya cintai. Saya akan melakukan yang terbaik untuk pendikan saya untuk membuat impian saya menjadi kenyataan. Meskipun itu adalah tahun yang singkat , terima kasih atas dukungan hangatnya.”
[divider]
Source: Oricon