Setelah sukses mengambil hati penonton di Jepang dengan penayangan perdana di Tokyo International Film Festival 2016 lalu, film In This Corner of the World yang diangkat dari manga karya Fumiyo Ono berjudul sama atau “Kono Sekai no Katasumi ni” pun mencetak kesuksesan box office dengan mengumpulkan lebih dari 1,9juta penonton, tercatat sampai bulan Maret 2017 lalu.

In This Corner of the World berlatar belakang Perang Dunia II, seorang gadis berusia 18 tahun bernama Suzu harus pindah dari kota asalnya di daerah Hiroshima ke Kure, sebuah kota pelabuhan di Jepang. Ia menikah dengan Shusaku dan hidup bersama keluarganya. Keluarga Shusaku menyambut baik kehadiran Suzu meskipun seringkali ia berselisih dengan kakak iparnya, Keiko. Harumi, anak perempuan Keiko mengajarkan Suzu berbagai nama kapal perang yang dapat mereka lihat dari bukit belakang rumah.

Suzu memiliki hobby menggambar, ia melukiskan segala hal yang ia lalui melalui gambar dan ia senang ceritakannya kepada adiknya. Kehidupan mereka damai meskipun harus menghadapi ancaman serangan udara setiap saat sampai terjadinya bom Hiroshima yang merubah hidup keluarga Suzu, Shusaku dan warga sekitarnya. Apakah Suzu kehilangan keluarganya di kota asalnya karena bom Hiroshima?

In This Corner of The World disutradarai oleh Sunao Katabuchi yang mengatakan bahwa ia ingin menghidupkan karakter Suzu yang akan dicintai oleh semua orang yang menontonnya. Kisah film ini tak hanya tentang cinta, namun juga harapan dan keberanian para warga sipil di Jepang pada saat Perang Dunia II berlangsung. Film ini berhasil meraih banyak penghargaan, diantaranya Winner Animation of the Year dalam 40th Japan Academy Film Prize, Peace Film Award dalam Hiroshima International Film Festival dan Japanese Film Best 10 dalam Osaka Cinema Festival. Film ini pun siap menggebrak pasar Amerika Serikat dan Inggris di bulan Agustus mendatang, beruntungnya di Indonesia film ini dapat dinikmati lebih dulu mulai tanggal 14 Juni 2017 di jaringan bioskop CGV Cinemas, Cinemaxx Theater dan Platinum Cineplex.

Mau tiket gratis buat nonton Movie ini saat premier tanggal 13 Juni nanti?? Caranya gampang kok, yaitu:

  1. Follow Sosial Media kita di @JapaneseMusic ID & @Moxienotion (Facebook, Twitter atau Instagram – pilih salah satu)
  2. Ajak 1 temen kamu buat nonton movie ini.
  3. Jawab pertanyaannya dengan benar ya 😀

Pertanyaannya itu:

Sebutkan 3 penghargaan yang di dapat oleh film Kono Sekai no Katasumi ni (In This Corner of the World)

Jawab pertanyaan tersebut di Twitter dan mention ke Twitter kita di @JapaneseMusicID dengan hashtag #JMusicIDBagi2Tiket ya 😀

Kita tunggu sampai tanggal 12 Juni jam 16.00 WIB dan pengumuman pemenang akan kita beri tahu di Twitter pada jam 17.00 WIB 😀