Acara konferensi pers dan skrining dari drama musim semi 2014 TV Asahi “Shinigami-kun” digelar pada 12 April lalu dan dihadiri oleh para pemerannya, yaitu Ohno Satoshi, Kiritani Mirei, Suda Masaki, dan Matsushige Yutaka juga 500 penonton. Drama yang akan mulai tayang pada 18 April mendatang, setiap Jumat pukul 23.15 waktu setempat ini, menceritakan tentang Ohno sebagai malaikat pencabut nyawa amatir yang menjemput mereka yang dijadwalkan untuk mati dan bisa terbang di langit. Karena itu, Ohno muncul pada acara tersebut setelah ‘terbang’ dari ketinggian 11.8 m dengan menggunakan kabel.
Ini merupakan kali kedua Ohno bermain sebagai makhluk lain (bukan manusia) sejak kemunculannya sebagai monster pada drama musim semi 2010 NTV “Kaibutsu-kun”. Ketika berita mengenai tawaran tersebut terdengar, anggota Arashi lainnya tertawa karena Ohno berperan sebagai makhluk lain lagi. Karena itu, Ohno berkomentar bahwa dia pasti memberikan kesan bahwa dia tidak seperti manusia dan terus mendapatkan tawaran peran seperti itu. Saat ditanya mengenai siapa yang ingin dia ambil nyawanya pertama kali sebagai seorang malaikat pencabut nyawa, Ohno ragu-ragu sejenak sebelum memutuskan nama Sakurai Sho karena dia adalah yang tertua kedua di grup mereka. Dan mengenai siapa yang ingin dilihatnya saat sekarat, Ohno memilih anggota Arashi dan jika hanya bisa memilih seroang di antara mereka, dia memilih Ninomiya Kazunari.
Di sisi lain, Kiritani yang berperan sebagai pengawas Ohno dalam drama, sering memarahinya dengan kata-kata kasar karena dia tidak puas dengan hasil pekerjaannya. Mengenai hal tersebut, Kiritani berkata bahwa ini merupakan pengalaman yang menarik karena dia tidak mengatakan hal-hal seperti itu dalam dunia nyata.
Source: doramaworld