Inilah Karakter dan Desain Senjata Baru untuk Sword Art Online 2 (3)

Author “Sword Art Online” Kawahara Reki baru baru ini mengumumkan melalui akun twitternya bahwa edisi selanjutnya dari Dengeki Bunko Magazine akan mengungkapkan desain karakter baru untuk untuk season kedua “Sword Art Online” mendatang. Dia juga mengungkapkan bahwa author “Kino’s Journey” Keiichi Sigsawa akan membantu dalam pengawasan senjata dalam anime.

Inilah Karakter dan Desain Senjata Baru untuk Sword Art Online 2 (6)

Dia juga berterima kasih kepada koleganya yang menastikan tingkat akurasi dari penggambaran Hecate II dalam anime. PGM Ultima Ratio Hecate II adalah senjata yang digunakan karakter baru Sinon dalam Gun Gale Online VRMMORPG.

Inilah Karakter dan Desain Senjata Baru untuk Sword Art Online 2 (1)

Sigsawa juga mengungkapkan bahwa dia senang bisa membantu dan bahagia karena Gun Gale Online kini bisa dibuat animasinya. Author ini dikenal sebagai ‘maniak senjata’ dengan nama penanya yang diambil dari pabrik senjata api SIG Sauer.

Inilah Karakter dan Desain Senjata Baru untuk Sword Art Online 2 (1)

Sementara itu, majalah Dengeki Bunko akhirnya mengungkapkan desain karakter terbaru yang dibicarakan oleh kedua author tersebut. Mereka menunjukkan desain untuk Kirito dan Asuna menggunakan pakaian sipil, begitu pula dengan Sinon. Detail mengenai PGM Ultima Ratio Hecate II Sinon, yang diawasi oleh Sigsawa, juga terungkap.

Inilah Karakter dan Desain Senjata Baru untuk Sword Art Online 2 (2)

Inilah Karakter dan Desain Senjata Baru untuk Sword Art Online 2 (4)

Inilah Karakter dan Desain Senjata Baru untuk Sword Art Online 2 (5)

Season kedua ini mengadaptasi light novel “Sword Art Online: Phantom Bullet” yang berpusat pada GGO Arc di mana Kirito harus menghentikan pembunuh berantai bernama “Death Gun” yang membunuh para pemain di MMO shooter, Gun Gale Online. SAO 2 ini akan mengudara pada Juli 2014 mendatang sebagai bagian dari anime musim panas.

 

Source: sgcafe