Seperti yang telah diketahui sebelumnya, penyanyi Nissy tengah menyelenggarakan tur bertajuk Nissy Entertainment 4th LIVE ~DOME TOUR~.
Tanggal 16 dan 17 Februari kemarin, tempat Tokyo Dome yang menjadi lokasi Nissy menunjukkan aksinya. Awalnya konser di Tokyo Dome akan menjadi penutup dari rangkaian konser Nissy yang dimulai sejak tahun lalu, tetapi kemudian diumumkan kalau konser penutup akan dilakukan di Sapporo Dome pada bulan Maret medatang.
Dalam konser yang dilakukan pada tanggal 17 Februari, terlihat beberapa artis turut datang menyaksikan konser tersebut loh J-Friends. Misalnya, ada SKY-HI atau Mitsuhiro Hidaka, rekan Nissy di grup AAA yang datang bersama beberapa member BE:FIRST seperti Junon, Leo dan Shunto, NovelCore sampai artis Korea Selatan Jung Yong Hwa.