Setelah pengumuman hiatusnya pada acara musik di televisi pada tahun baru lalu, YUI akhirnya akan kembali meramaikan industri musik dengan band rock FLOWER-FLOWER. YUI kembali dengan penampilan barunya dengan memotong pendek rambutnya. YUI pun mewarnai rambutnya dengan warna pirang. YUI sebagai vocal di Band FLOWER-FLOWER ini akan memberikan pengumuman resminya pada Festival Rock ” Japan Jam Studio 2013″ yang akan berlangsung di TOkyo pada 4 Mei 2013 mendatang. 

Sebelum hiatus Yui mengatakan bahwa ia telah menuemukan sesuatu yang baru dan ingin mencoba tantangan dan tak berpikir untuk kembali menjadi “YUI”. Dengan memanggil musisi yang ia sukai, YUI pun memustuskan membentuk sebuah band. Mulai awal tahun lalu Yui sudah mulai melakukan jam session bersama para member, dan pada beberapa bulan terakhir mereka melakukan beberapa live di berbagai tempat. Untuk debut kali ini Yui terus melakukan persiapan yang matang. 
“Bersama para member, setelah kami menghasilkan suara bersama, aku berpikir bahwa aku benar-benar bisa menikmati musik dengan cara ini. Dengan ide-ide dan gaya bermain yang berbeda,kami juga memperluas wawasan dan potensi musik ” Ujar Yui.
Untuk nama bandnya, Yui mencurahkan semua perasaannya 
” Saya ingin memilih nama yang tidak mencolok, tapi alami. Mungkin banyak nama keren yang bisa saya pilih tapi sengaja tidak melakukan itu, saya ingin memilih nama yang tampak mudah dan santai, dan memiliki perasaan alami yang disuntikkan ke dalamnya. Saya ingin mengekspresikan ide-ide yang kuat dan menarik secara bebas. ” Tambah Yui. dan akhirnya Yui memilih “FLOWER FLOWER” untuk nama bandnya.
Dimulai pada tanggal 4 Mei mendatang, FLOWER FLOWER juga akan tampil dalam event “TOKYO METROPOLITAN ROCK FESTIVAL 2013” yang akan diselenggarakan pada tanggal 26 di Tokyo tepatnya di Shin-Kiba Wakasu Park.