AFA ID 2015

Anime Festival Asia (AFA) mengumunkan pada Jumat (7/8), bahwa mereka akan menghadirkan seiyuu cantik Yurika Endo dan Yumiri Hanamori, dan penyanyi solo Michi di AFA Indonesia sebagai bagian dari Pony Canyon special guest untuk acara ini.

Endo, memenangkan Grand-Prix Award di Pony Canyon “Koe Tama Grand-Prix Audition” pada 2012. Debut pertamanya adalah menjadi bagian di grup musik YURI*KARI bersama dengan Karin Takahashi dan tampil untuk theme song dari beberapa anime seperti The Severing Crime Edge, Ace of Diamond, dan Z/X Ignition. Dia juga menjadi seiyuu di berbagai karakter diantaranya sebagai Haruno Yoshikawa di Ace of Diamond, Aina Mikage di Z/X Ignition, dan sebagai Asuna Kangoshi di Comical Psychosomatic Medicine. Dia merilis CD terbarunya berjudul,“Futari no Chrono Stasis,” pada Agustus 2014. Judul dari lagu tersebut merupakan bagian dari ending lagu dari anime tv Magimoji Rurumo.

Kalau Hanamori, dia telah bernyanyi untuk beberapa theme song dari anime seperti The Rolling Girls dan Etotama, dan telah menjadi seiyuu untuk beberapa karakter seperti Sachiko Umemoto di Ace of Diamond, Sota Amaya di Aiura, dan Chiaya Misono di The Rolling Girls, sebagai Uritan di Etotama, dan Remo di film anime yang akan datang berjudul Garakowa -Restore the World-.

Lain lagi dengan Michi. Michi mengawali debutnya dalam anime tv seri berjudul Rokka: Braves of the Six Flowers, dan menyanyikan theme song pembuka yang berjudul “Cry for the Truth,” dan lagu ending pertamanya yang berjudul “Secret Sky”.

Jangan sampai ketinggalan ya AFA Indonesia. Catat tanggalnya nih, pada 25-27 September 2015 di JI Expo Kemayoran.

Sampai jumpa sama tim #JMusicID di AFAID nanti ya 😀

 

source : Anime News Network