Menyantap sepotong es di musim panas seperti ini bisa menghilangkan rasa haus akibat cuaca panas yang melanda. Tapi kalau gak dimakan cepat-cepat maka es tersebut akan meleleh. Eiittss, TAPI tidak dengan es lucu yang satu ini yang diproduksi oleh Biotherapy Development Research Center Co di Kanazawa. Karena ada bahan kimia yang membuat es lucu itu menjaga bentuk aslinya, yaitu cairan polifenol yang di estraksi dari stroberi.

Menurut Tomihisa Ota yang mengembangakan es berbentuk lucu ini mengatakan “Cairan polifenol memiliki khasiat untuk menyulitkan air dan minyak agar terpisah sehingga es ini bisa mempertahankan bentuk aslinya lebih lama dari biasanya dan sulit untuk mencari”. Seorang reporter dari Asahi Shimbun menguji es lucu ini dengan membawanya keluar ruangan, dengan suhu sekitar 28 derajat celcius es tersebut masih mempertahankan bentuk aslinya setelah 5 menit berada di luar ruangan. Untuk kalian yang penasaran dengan es berbentuk lucu ini bisa langsung di dapatkan dengan mengunjungi toko Kanazawa Ice yang terletak di kawasan Higashi Chaya, Ishikawa, Jepang. Untuk harga dari 1 paket berisi 8 es krim seperti gambar diatas tersebut dibandrol seharga 500 Yen atau sekitar Rp. 62.000.

 

Source : QZ.com