Japanese Music ID – Jakarta, Setelah sukses mengadakan Tenant Gathering pada tanggal 5 Mei lalu, pada tanggal 22 Juli Corporate Social Responsibility (CSR) untuk AEON MALL INDONESIA menggelar acara kegiatan hijau yaitu AEON Hometown Forest Creation Tree-Planting Ceremony di AEON MALL Jakarta Garden City.

Acara ini mengundang lebih dari 1000 orang termasuk Direktorat Jendral Pengendalian Dearah Aliran Sungai dan Hutan Lindung dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan Republik Indonesia, Duta Besar Jepang untuk Indonesia, Walikota Jakarta Timur, Camat Cakung, Lurah Cakung Timur, masyarakat dan pelajar disekitar Cakung.

Sejak tahun 1991 sampai sekarang, AEON MALL telah menanam 10 juta pohon di seluruh pusat perbelanjaan baru di AEON MALL seluruh dunia. Dan di AEON MALL  Jakarta Garden City di tanam kurang lebih 8.000 pohon sebagai wujud peduli AEON MALL terhadap alam. “Kami ingin berpartisipasi dalam memelihara alam dan berkontribusi dalam pertumbuhan lingkungan hijau di seluruh dunia dengan Tree-Planting Ceremony. Karena kami tidak hanya membangun bangunan, tapi kami harus melakukan sesuatu sebagai bentuk rasa terimakasih kepada pelanggan setia dan masyarakat setempat dengan menciptakan lingkungan yang lebih hijau.” tutur Sri Prayogio selaku General Manager Mall Operation AEON MALL Jakarta Garden City.

Berikut foto-foto acara dari Tree-Planting tersebut:

Artikel & Foto : Nugroho G.N
Editor : Pradja DJ